Mentan SYL Minta Jajarannya Tingkatkan Keunggulan Komoditas Pala
jpnn.com, MALUKU TENGAH - Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo meminta jajarannya melakukan pendampingan untuk meningkatkan nilai tambah, daya saing dan keunggulan komoditas pertanian termasuk perkebunan berupa rempah, yaitu pala.
Hal itu disampaikan SYL ketika mengunjungi kebun bibit pala di Desa Seith Kecamatan Leihitu Kabupaten Maluku Tengah, Sabtu (30/5).
SYL mengatakan peran dan penguasaan teknologi sangat penting dalam mengakselerasi kemajuan pembangunan perkebunan.
Karena teknologi menurutnya sejajar kedudukannya dengan faktor produksi lainnya.
"Oleh karena itu, kemajuan riset dan teknologi bukan saja dapat mendorong laju pertumbuhan ekonomi, tetapi juga menjamin adanya nilai tambah bagi petani,” kata SYL.
Salah satu teknologi perkebunan yang telah dihasilkan oleh Balai Penelitian Tanaman Industri dan Penyegar (Balitri) adalah pala varietas Tidore 1.
Varietas ini diklaim memiliki keunggulan yang sama dengan varietas pala Ternate 1.
Namun, Tidore 1 lebih tahan terhadap hama penggerek dan penyakit busuk buah. Produktivitas varietas ini rata-rata mencapai 7.500 butir/pohon/tahun.
Mentan SYL mengunjungi kebun bibit pala di Leihitu Kabupaten Maluku Tengah, Sabtu (30/5).
- Bagaimana Cara Daftar Brigade Swasembada Pangan? Ini Penjelasan Kepala BPPSDMP Kementan
- Usut Kasus Korupsi Pengadaan X-Ray Kementan, KPK Panggil Sunarto Sulai
- Gelar Rapat Maraton, Mentan Amran Ingin Buat Lompatan Besar Menuju Swasembada Pangan
- Kementan Beri Pendampingan dan Penerapan Mekanisme ke Petani di Merauke
- Kementan Perkuat Integrasi Pelaku Usaha Dukung Daya Saing Produk Hortikultura Lewat Forum Ini
- Dukung Pangan Bergizi, Kementan Gelar Bimbingan Teknis Pemanfaatan Pekarangan