Menteri AHY Luncurkan Mobil Layanan Elektronik di Bali, Siap Jemput Bola Hingga ke Desa

jpnn.com, DENPASAR - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) meluncurkan mobil layanan elektronik, Selasa (21/5).
Dari acara peluncuran yang berlangsung di Wisma Sabha Kantor Gubernur Bali tersebut, terdapat sembilan kendaraan yang siap didistribusikan ke masing-masing kabupaten/kota di Bali.
Menteri AHY berharap mobil layanan elektronik dapat lebih menjangkau masyarakat terpencil untuk bisa mendapatkan layanan pertanahan dengan sistem jemput bola.
"Mudah-mudahan dengan menjangkau masyarakat, menjemput bola ke masyarakat, kita semakin mempercepat layanan pertanahan kita," ujar Menteri AHY dalam keterangan resminya, Selasa (21/5)/
Menurut AHY, dengan cepatnya pelayanan yang diberikan kepada masyarakat, kredibilitas Kementerian ATR/BPN di mata masyarakat bisa semakin meningkat.
"Ini sebagai bentuk pertanggungjawaban kita sebagai lembaga, melayani publik lebih profesional, lebih modern, dan juga semakin tepercaya," tegasnya.
Setelah meluncurkan mobil layanan elektronik, Menteri AHY melihat secara langsung kesiapan dari masing-masing kendaraan yang nantinya dapat melayani masyarakat.
Menteri AHY menilai dengan fasilitas dalam mobil layanan elektronik, masyarakat dapat lebih mudah mendapatkan layanan sesuai kebutuhannya masing-masing.
Mobil layanan elektronik yang baru saja diluncurkan Menteri AHY siap jemput bola menjangkau masyarakat hingga ke desa untuk mendapatkan pelayanan pertanahan
- Agust Jovan Latuconsina Layak Jadi Wasekjen Demokrat: Energik dan Bertalenta
- Ditunjuk AHY Jadi Bendum Demokrat, Irwan Fecho Mundur dari Stafsus Mentrans
- Hijrah ke Partai Demokrat, Afriansyah Noor Didapuk Jadi Wasekjen
- Menko AHY-Mentrans Siapkan Kawasan Transmigrasi Barelang, 68 KK Warga Rempang Terima SHM
- Apresiasi Prabowo-AHY, Irwan Fecho Berharap Pembangunan Stadion Berstandar FIFA Dilanjutkan
- AHY Umumkan Diskon Tiket Pesawat, Marwan Cik Asan: Sangat Membantu Masyarakat