Menteri Airlangga: Pemulihan Indonesia Mengarah Positif

Menurut Airlangga, konsep "Belt and Road Initiatives" yang diluncurkan oleh Tiongkok, sejalan dengan konsep yang dikembangkan oleh Pemerintah Indonesia, yaitu Poros Maritim Dunia.
“Konsep ini adalah upaya kami untuk memperkuat persatuan Indonesia, sekaligus meningkatkan dan menyejahterakan rakyat Indonesia," katanya.
Ketua DPP Partai Golkar bidang Hubungan Luar Negeri Dave Akbarshah Laksono menambahkan, Belt Road Initiative adalah salah satu langkah yang strategis guna mempercepat kerja sama ekonomi kedua negara.
Anggota Komisi 1 DPR dari Fraksi Partai Golkar (FPG) itu juga mengapresiasi kerja sama vaksin antara Sinovac dan Biofarma guna mempercepat temuan vaksin untuk mencegah wabah Covid-19.
"Pertukaran informasi dan kerja sama penelitian akan didorong terus ke depan bagi Tiongkok dan Indonesia agar negara-negara Asia mampu menemukan vaksin maupun pencegahan dari virus-virus yang berpotensi menjadi pandemi di masa depan serta mampu melindungi masyarakat seluruh dunia," jelasnya. (jlo/jpnn)
Pemulihan ekonomi Indonesia telah menunjukkan perbaikan ke arah positif sejak memasuki masa new normal.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Prabowo Minta Struktur Komisaris BUMN Dirampingkan, Diisi Profesional
- Airlangga Bantah Akan Mundur dari Jabatan Menteri
- Pelaku Usaha Ritel Optimistis Perekonomian Nasional Capai Target Pertumbuhan 8 Persen
- Luhut dan Airlangga Bentuk Tim Khusus untuk Sikat Penghambat Investasi
- Airlangga Dorong Penguatan Investasi Prancis di RI Melalui Percepatan I-EU CEPA & Aksesi OECD
- Jadi Pemateri di Retret Kepala Daerah, Menko Airlangga Dorong Penciptaan Lapangan Kerja