Menteri Amran: Bukan Menjemput, Gorontalo Merampas Bola
jpnn.com, GORONTALO - Selain dikenal sebagai daerah penghasil kerawang (kain kerawang), Provinsi Gorontalo juga disebut sentra jagung.
Bahkan, Gorontalo pernah mengekspor jagung sebanyak 22 ribu ton ke Filipina dan Malaysia.
Bupati Gorontalo Utara Indra Yasin yang ikut mendampingi Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman mengatakan, pihaknya kontinu mengirimkan jagung ke Pulau Jawa.
Bersamaan dengan pengiriman 10.015 ton jagung ke Pelabuhan Cigading Banten, Gorut juga mengirimkan 3.500 ton jagung lewat Pelabuhan Anggrek.
"Jadi 10.015 ton ini berasal dari beberapa kabupaten/kota seperti Pohuwato, Boalemo dan Kota Gorontalo. Kalau Gorut, juga kirim 3.500 ton hari ini tetapi lewat Pelabuhan Anggrek," kata Indra di sela-sela launching pengiriman 10.015 ton jagung oleh Mentan ke Pelabuhan Cigading Banten, Jumat (21/4).
Di sisi lain, Menteri Amran memberikan apresiasi kepada Pemprov Gorontalo yang mampu mengirim jagung hingga 10.015 ton.
"Saya bangga dengan Gorontalo. Bukan hanya menjemput bola tetapi juga merampas bola dan ternyata bisa juga memenuhi target," terang Amran.
Dia lantas membeberkan perbedaan tipe orang Indonesia dengan asing.
Selain dikenal sebagai daerah penghasil kerawang (kain kerawang), Provinsi Gorontalo juga disebut sentra jagung.
- Hamdalah, Mentan Amran Sulaiman Pastikan Stok Pangan Aman Jelang Natal dan Tahun Baru
- Pemprov Kalsel Siapkan 41.829 Hektare Untuk Optimalisasi Lahan Rawa
- Pelaku Usaha Harapkan Prabowo Bentuk Badan Otoritas Sawit
- Jadi Mitra Strategis Kementan, Kementrans Siap Bantu Penyediaan Tenaga Kerja
- DWP Kementan Memperkuat Peran Strategisnya Sejalan dengan Visi Indonesia Emas 2045
- Baharkam Polri Siapkan Pilot Project Peningkatan Komoditas Jagung di Cianjur