Menteri Bappenas: Kekuatan TNI AL Harus Terus Ditingkatkan

Merespons hal tersebut, Menteri Rachmat Pambudy berkomitmen untuk membawa isu-isu tersebut ke tingkat lebih tinggi.
Dia menyatakan akan berkoordinasi dengan lembaga terkait, termasuk Presiden Prabowo Subianto, untuk menemukan solusi terbaik dalam mendukung operasional TNI AL.
"Kami akan menyampaikan hasil diskusi ini kepada Bapak Presiden dan kementerian terkait agar peran TNI AL dalam menjaga maritim Indonesia bisa lebih maksimal," tegasnya.
Selain memperkuat pertahanan maritim, diskusi juga membahas potensi besar laut Indonesia, termasuk sektor perikanan dan mineral laut dalam, yang membutuhkan pengamanan maksimal dari TNI AL.
Menteri Rachmat menekankan bahwa keberlanjutan pengelolaan sumber daya laut menjadi salah satu prioritas pembangunan nasional. (jlo/jpnn)
Menteri Bappenas Rachmat Pambudy menyoroti pentingnya memperkuat TNI AL untuk menjaga kekayaan laut Indonesia.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Usut Kasus Korupsi di Kemenhan, KPK Panggil eks Direktur DKB
- Ini Kata Laksma Wira soal Oknum TNI AL Bunuh Juwita
- TNI AL: Jumran Telah Merencanakan Membunuh Jurnalis Juwita
- Oknum TNI AL Diduga Telah Merencanakan Pembunuhan Juwita Sekitar 3 Bulan
- Kasus Pembunuhan Jurnalis Juwita, TNI AL Tes DNA Temuan Sperma
- Keluarga Korban Ungkap Proses Uji DNA dalam Kasus Pembunuhan Jurnalis Juwita di Banjarbaru