Menteri Budi Mutasi Ratusan Pejabat di Kemenhub

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan mutasi dan perombakan di jajaran birokrasi. Sebanyak 163 pejabat struktural eselon II dan III dimutasi dan dirotasi dengan berbagai alasan.
"Pergantian ini saya lakukan dalam penyegaran sekaligus menegaskan pentingnya reformasi birokrasi di jajaran kementerian perhubungan," ujar Budi dalam siaran persnya, Minggu (16/10).
Reformasi birokrasi ini sambung Budi, menyangkut pentingnya implementasi good governance dan clean government.
"Dalam hal ini kami akui masih sangat lemah, di mana terbukti adanya praktik pungli pada sektor pelayanan publik yang berujung pada penegakan hukum oleh pihak kepolisian," tutur dia.
Berkaca dari kasus OTT pungli kemarin, mantan dirut PT Angkasa Pura (AP) II ini menjadikannya sebagai momentum bersih-bersih.
"Mentalitas memanfaatkan jabatan untuk memperkaya diri sudah harus segera dihilangkan. Sebagai pelayan masyarakat, saya mendambakan birokrasi Kementerian Perhubungan harus steril dari berbagai praktik penyimpangan," tegas Budi.(chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan mutasi dan perombakan di jajaran birokrasi. Sebanyak 163 pejabat struktural eselon II dan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Ma'aruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Pernyataan Terbaru Mensos soal Soeharto Pahlawan Nasional
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya