Menteri BUMN Berbincang Santai dengan Para Mitra Sarinah

jpnn.com, JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir berbincang-bincang santai dengan insan Sarinah, serta mitra usahanya.
Kehadiran Erick selain meninjau progres pemugaran Gedung Sarinah Thamrin, juga untuk memberi masukan kepada Sarinah dan mitranya mengenai ekosistem ritel, yang sedang dibangun BUMN.
Di mana Sarinah berperan sebagai lokomotif penggerak UMKM dan brand lokal.
“Sarinah dengan 4 BUMN lainnya yang bergabung dengan Holding PT Aviasi Pariwisata Indonesia berkolaborasi membentuk ekosistem pariwisata yang terintegrasi. Dengan terjadinya kolaborasi BUMN, maka terjadi cross selling dan kolaborasi end-to-end dalam bisnis pariwisata,” jelas Erick.
Selain itu, Sarinah akan sering hadir pada pameran-pameran internasional.
Nantinya, Sarinah menjadi kunjungan wajib wisatawan asing baik sebagai tamu dan delegasi acara internasional dimana Indonesia menjadi tuan rumah, para ekspatriat, serta organisasi international.
Sarinah juga memiliki banyak ruang terbuka hijau untuk menyikapi ritel pascapandemi dan mendukung protokol kesehatan.
Dengan konsep urban forest, Sarinah memiliki ambiance yang santai dan harapannya menjadi tempat hits baru di jantung Ibu Kota.
Menteri Erick selain meninjau progres pemugaran Gedung Sarinah Thamrin, juga untuk memberi masukan kepada Sarinah dan mitranya mengenai ekosistem ritel, yang sedang dibangun BUMN.
- PSSI Putuskan Nasib Indra Sjafri Hari Ini
- SIG Dukung INACRAFT Majukan UMKM, Dari Rumah BUMN ke Pasar Internasional
- Hadir di Sharing Series IDSurvey, Wamen BUMN Sampaikan Hal Penting ini
- Danantara Dinilai Bakal Meningkatkan Level Investasi BUMN
- Jika Dikelola Timses Prabowo dan Oligarki, Danantara Bakal Jadi Bancakan Korupsi
- Usut Korupsi Perdagangan Minyak Mentah, KPK Periksa Dirut PT Angrah Pabuaran Energy