Menteri BUMN Tunjuk Sunarso jadi Dirut Pegadaian

jpnn.com, JAKARTA - Menteri BUMN Rini Soemarno menunjuk Sunarso mantan Wakil Direktur Utama BRI menjadi Direktur Utama PT Pegadaian, Kamis (19/10).
Deputi Bidang Usaha Jasa Keuangan, Jasa Survei dan Jasa Konsultasi, Gatot Trihargo mengatakan, persaingan bisnis dalam jasa keuangan berdasarkan hukum gadai semakin ketat, karena itu dirut baru diminta untuk terus membawa Pegadaian semakin maju dan berkembang.
“Saya mengucapkan selamat atas pengangkatan Pak Sunarso untuk mengemban tugas sebagai Dirut Pegadaian," tutur dia.
Gatot juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Direktur Produk Harianto Widodo yang telah menjalankan tugas dengan baik sebagai Plt. Direktur Utama sejak 21 Juli 2017 lalu.
"Saya optimistis di bawah kepemimpinan Pak Sunarso Pegadaian semakin maju dan berkembang serta terus menjadi market leader di bisnis gadai dan fidusia,” ucap Gatot.(chi/jpnn)
Dengan penetapan tersebut, maka susunan Direksi PT Pegadaian yang baru saat ini yakni:
• Direktur Utama : Sunarso
• Direktur Produk : Harianto Widodo,
• Direktur Operasi dan Pemasaran : Damar Latri Setiawan,
• Direktur Manajemen Aset : Ferry Febrianto,
• Direktur Keuangan dan Teknologi Informasi : Teguh Wahyono, serta
• Direktur SDM dan Hukum : Mohammad Edi Isdwiarto.
Teka teki siapa yang akan menjadi dirut Pegadaian sudah terjawab. Menteri BUMN Rini Soemarno menunjuk mantan wakil direktur utama BRI menjadi Dirut Pegadaian.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Pegadaian Peduli, Beri Kenyamanan Beribadah di 50 Masjid Dengan Karpet Bersih
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- Masyarakat tak Perlu Ragu Bertransaksi Emas Secara Digital di Pegadaian
- Dalam 6 Hari Galeri 24 Pegadaian Menjual Lebih Dari 250 kg Emas Batangan
- Harga Emas Antam, UBS, dan Galeri24 Hari Ini Naik Tajam, Berikut Perinciannya