Menteri Era Soeharto dan Gus Dur, Sarwono Kusumaatmadja Meninggal Dunia

jpnn.com, JAKARTA - Menteri era Presiden Soeharto dan Presiden Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Sarwono Kusumaatmadja meninggal dunia di Penang, Malaysia pukul 15.14 waktu setempat, Jumat (26/5).
"Kami keluarga besar Partai Golkar merasakan dukacita mendalam atas kepergian tokoh sekaligus senior kami, Bapak Sarwono Kusumaatmadja," kata anggota Komisi I DPR RI Christina Aryani di Jakarta.
Dia menyebut rentang pengabdian Sarwono selaku politikus senior Golkar kepada Indonesia terlihat dari rekam jejak almarhum, baik di lembaga eksekutif maupun legislatif.
"Yang sekaligus menginspirasi dan menjadi contoh bagi kami, kader muda Partai Golkar,” ucapnya.
Sarwono pernah menjadi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Indonesia RI dan Menteri Negara Lingkungan Hidup Indonesia pada era Presiden Soeharto.
Mendiang juga menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan Indonesia pada era Gus Dur.
Selain itu, Sarwono pernah menjadi anggota DPR dari DKI Jakarta untuk masa bakti 2004-2009.
"Beliau sosok yang tenang, punya integritas, pengetahuan luas, merupakan pribadi yang sangat disiplin, dan bertanggung jawab," tutur Christina.
Menteri era Presiden Soeharto dan Gus Dur, Sarwono Kusumaatmadja meninggal dunia di Penang, Malaysia pada Jumat (26/5).
- Said Aldi Instruksikan Konsolidasi OKP Hingga ke Tingkat Bawah
- Potret Karangan Bunga dari Penggemar Taiwan di Rumah Duka Ricky Siahaan
- Ricky Siahaan Bakal Dimakamkan di San Diego Hill
- Sadis, Seorang Istri di Inhu Aniaya Suami hingga Tewas, Motifnya tak Disangka
- Kecelakaan Mobil Masuk Jurang di Pesibar, 3 Orang Meninggal Dunia
- Legislator PKS: Misi Paus Fransiskus Menyetop Genosida di Palestina Harus Dilanjutkan