Menteri LHK Minta Program Adiwiyata Menjadi Gerakan Nasional

Menteri LHK Minta Program Adiwiyata Menjadi Gerakan Nasional
Menteri LHK Siti Nurbaya. Foto: Humas KLHK

jpnn.com, JAKARTA - Penyerahan Penghargaan Adiwiyata Mandiri dan Adiwiyata Nasional tahun 2018 ini telah memasuki pelaksanaan yang ke 13 kalinya, sejak 2006 yang lalu.

Tahun ini, 279 sekolah telah memenuhi kriteria dan berhasil mendapatkan penghargaan Adiwiyata Nasional.

Sedangkan untuk penghargaan Adiwiyata Mandiri, sebanyak 117 sekolah berhasil mendapat predikat sekolah Adiwiyata Mandiri.

Menteri LHK, Siti Nurbaya yang hadir dalam penyerahan penghargaan ini di Jakarta (21/12), mengharapkan agar Adiwiyata ini menjadi gerakan nasional yang dapat membangkitkan sekolah dan madrasah di Indonesia.

"Kedepan, kita kembangkan bersama-sama, bertekad agar Adiwiyata ini kita jadikan gerakan nasional," ujar Menteri Siti.

Menurut Menteri Siti, program Adiwiyata bertujuan untuk menciptakan sekolah peduli dan berbudaya lingkungan.

Melalui Adiwiyata, diharapkan dapat mewujudkan warga sekolah yang bertanggung jawab dalam upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup, melalui tata kelola sekolah yang baik untuk mendukung pembangunan berkelanjutan.

Penghargaan di 2018 ini menjadikan jumlah sekolah yang mendapat penghargaan Adiwiyata menjadi 3.871 sekolah, yaitu 727 sekolah Adiwiyata Mandiri dan 3.144 Sekolah Adiwiyata Nasional.

Melalui Adiwiyata diharapkan bisa mewujudkan warga sekolah yang bertanggung jawab dalam upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News