Menteri Perindustrian Sowan ke Amien Rais

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Perindustrian, Saleh Husin mengunjungi politikus senior Amien Rais di kediaman Ketua MPP PAN tersebut, di Kompleks Taman Gandaria Blok C Nomor 1, Jakarta Selatan, Minggu (2/10).
"Ya, tadi bertemu Pak Amien," jelas Saleh.
Dalam pertemuan sekitar 30 menit itu, politikus Hanura ini mengaku hanya sowan kepada mantan Ketua Umum DPP PAN tersebut. Sebagai junior, Saleh meminta nasihat kepada Amien agar dirinya bisa menjalankan tugas-tugas kenegaraan dengan baik.
"Banyak nasihat-nasihat yang disampaikan Pak Amien. Supaya tawakal, tidak macam-macam," jelasnya.
Sebagai sesama politikus, dia tidak menampik, mereka menyinggung soal perpolitikan. Tapi dia membantah pembicaraan itu terkait dinamika politik yang ada di DPR. Namun, dia berharap DPR kembali bersatu.
"Kita harapkan sesuai statement yang di DPR, cepat selesai supaya berjalan dengan baik," tandasnya. (rmo/jpnn)
JAKARTA - Menteri Perindustrian, Saleh Husin mengunjungi politikus senior Amien Rais di kediaman Ketua MPP PAN tersebut, di Kompleks Taman Gandaria
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?