Menteri Rini Sudah Pasrah

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno mengaku siap apabila Presiden Joko Widodo (Jokowi) mencopot dirinya sebagai Menteri BUMN. Mantan menteri perindustrian ini pun pasrah .
"Saya di sini kan ditunjuk bapak Presiden Joko Widodo, saya mendapatkan kepercayaan dari beliau untuk mimpin kementerian BUMN. Kalau memang sudah waktunya saya diganti, itu sudah keputusan dan hak prerogratif bapak presiden," ujar Rini saat ditemui di Kompleks Senayan, Jakarta, Selasa (30/6).
Soal namanya yang kerap disebut-sebut bakal direshuffle, wanita yang lahir di Maryland, Amerika Serikat, 9 Juni 1958 ini tak mau dibuat pusing. Sejauh ini dia merasa bersyukur sudah diberi kepercayaan memimpin kementerian BUMN. Apapun itu, Rini menyerahkan semua kepada kehendak Tuhan.
"Saya enggak pikir apa-apa. Saya selalu berpikir kepada Allah," kata wanita berumur 57 tahun ini berusaha membesarkan hati. (chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno mengaku siap apabila Presiden Joko Widodo (Jokowi) mencopot dirinya sebagai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bank DKI Ajak Publik Tunggu Hasil Forensik Digital Bareskrim Polri
- 3 Hakim Kasus Suap Pembebasan Ronald Tannur Dituntut Penjara Sebegini
- Korban Dokter Kandungan Cabul di Garut Bertambah, Polisi Lakukan Pendalaman
- Petugas CAT Tes PPPK Tahap 2 Jangan Coba 'Main Mata' dengan Honorer
- PT SMI - eMudhra Berkolaborasi Hadirkan Identitas Digital dan Keamanan Siber Terlengkap di Indonesia
- Desa Mukti Sari Memanfaatkan Limbah Ternak untuk Kemandirian Energi