Menteri Sudirman Getol Kampanye 'Potong 10 Persen'
jpnn.com - JAKARTA - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Sudirman Said mengajak masyarakat untuk melakukan 'Gerakan Potong 10 persen' di acara Car Free Day, Minggu (15/5). Gerakan Potong 10 persen, merupakan upaya pemerintah untuk mensosialisasikan hemat energi yang dimulai dari hal yang paling mudah, yaitu dari kehidupan sehari-hari.
“Gerakan ini sebagai sebuah aksi nasional. Target utama gerakan ini adalah penghematan konsumsi energi hingga 10 persen. Untuk itu kampanye gerakan ini akan terus digaungkan," ucap Sudirman.
Kampanye hemat energi ini mencakup 11 provinsi dan 20 kota, yang merupakan konsumen listrik terbesar. Di antaranya, di Medan, Pekanbaru, Batam, Padang, Palembang, Lampung, Jabodetabek, Cilegon, Bandung, DIY, Semarang, Sidoarjo, Surabaya, Denpasar, Makassar dan Balikpapan.
Menurut Sudirman, gerakan potong 10 persen setara dengan penghematan pembangunan 3.5 GW PLTU. Berdasarkan data statistik PLN 2014, total energi yang terjual adalah sekitar 200 TWh, 93 persen (187.175 Gwh), yang berasal dari sektor rumah tangga, industri dan bisnis.
Di samping itu, pemerintah juga mendorong penerapan konservasi dan efisiensi energi di sektor industri, bangunan, gedung serta fasilitas publik.
“Tidak ada kata terlambat untuk memulai sebuah gerakan hemat energi, yang kami harapkan bisa menjadi budaya, menjadi gaya hidup bagi setiap individu. Itu semua demi pembangunan Indonesia yang lebih baik, bersih dan merata," tegas Sudirman. (chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Sudirman Said mengajak masyarakat untuk melakukan 'Gerakan Potong 10 persen' di
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BI Pangkas Suku Bunga Acuan, Legislator Komisi XI: Sinyal Positif Bagi UMKM
- Danantara Dinilai Mampu Mengungguli Temasek, Ini Syaratnya
- Midea Luncurkan Kulkas Berkapasitas Besar, Canggih, Hemat Energi & Harga Terjangkau
- Konsistensi Pertamina Group Terapkan ESG Dapat Pengakuan Lembaga Pemeringkat Dunia
- Strategi Baru Indonesia untuk Kurangi Emisi Global
- Galon Bening AMDK jadi Pilihan Pasar Indonesia