Menteri Susi Libatkan Media Saat Penenggelaman Kapal Asing Pencuri Ikan

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti bakal mengundang media bila akan menenggelamkan kapal asing yang terbukti melakukan illegal fishing. Upaya tersebut Susi lakukan untuk menghindari adanya fitnah.
Rupanya, Susi pernah mendapat pesan singkat dari seseorang yang tidak dia sebutkan namanya. Dalam pesan itu, orang tersebut mengatakan kalau kapal yang pernah ditenggelamkan kemarin, nyatanya dibebaskan begitu saja.
“Ada juga yang SMS saya, katanya kapal yang sudah ditenggelamin diangkut ke atas, trus jalan lagi, dibebasin begitu saja. Makanya untuk menghindari fitnah-fitnah itu, kami nanti undang media. Biar pada langsung liat kalau kami nggak main-main. Masa habis ditenggelamin kapal bisa jalan gitu aja,” tutur Susi di kantornya, Jakarta, Selasa (6/10).
Menteri yang punya beberapa tato di tubuhnya ini juga melarang anak buahnya menenggelamkan kapal langsung tanpa instruksi dari dirinya. Hal itu pula untuk menghindari timbulnya fitnah.
“Kalau mau ditenggelamin langsung di tengah laut, kami larang. Nanti kalau ada omongan seperti itu, wah pura-pura aja ditenggelemin padahal dibebasin. Makanya biar ada buktinya bahwa benar kami tenggelamin kapal,” tandas menteri asal Pangandaran ini.(chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti bakal mengundang media bila akan menenggelamkan kapal asing yang terbukti melakukan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Grinviro Hadirkan Solusi Pengolahan Air Limbah Industri Berkelanjutan di Inatex 2025
- KPK Ungkap Modus Korupsi Dana CSR BI Seusai Periksa Satori
- Poin-poin Perubahan dalam Revisi UU ASN, Seluruh PNS & PPPK Wajib Tahu
- Polres Pacitan Didemo Gegara Kasus Polisi Perkosa Tahanan
- 5 Berita Terpopuler: Penyebab Kartu Ujian Tak Bisa Dicetak Terungkap, Kasus Ini Jadi Pelajaran bagi PPPK, tetapi Jangan Panik
- Jaksa Gadungan yang Menipu Pengusaha di Sibolga Dituntut 3 Tahun Penjara