Menteri Susi Ngaku Tak Punya Bisnis di Simeulue, Panglima Laot Kaget

Sebelumnya, Susi Pudjiastuti menegaskan Pulau Sevelak yang terletak di Kabupaten Simeuleu, Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD), bukan miliknya.
Karena itu, Sevelak dapat dikunjungi masyarakat pesisir pulau-pulau di Provinsi Aceh. Masyarakat bisa menikmati keindahan laut di pulau dan sekitar pulau tersebut.
Susi juga menegaskan, dia paham bahwa tidak bisa memiliki sebuah pulau.
"Yang tidak boleh tangkap lobster dan ikan hias di pulau itu. It is not my property because can not own island,” katanya di Jakarta, Jumat (14/11).
Selain tidak memiliki pulau tersebut, Susi juga menegaskan, peternakan lobster yang dilakukan perusahaannya juga bukan di pulau tersebut. Namun di teluk, sekitar Pulau Ujung Sarang, yang letaknya di sebelah barat dari Pulau Simeulue.
“Ujung sarang hanya bagian kecil. (Lokasi tepatnya) di sebelahnya (Simeulue), it is a bay. Jadi tidak dimanfaatkan apa-apa selain untuk buang anak lobster dari Pangandaran,” ujarnya.
Meski mengaku tidak memiliki Pulau Sevelak, Susi membenarkan saat ini ada seorang stafnya yang bekerja di Sevelak. Karyawan tersebut sehari-harinya bekerja untuk menjaga ruang fungsional seperti untuk acara makan bersama.
“Misalkan ada acara piknik, (acara) makan bersama di ruang tersebut. Pulau Sevelak sama sekali tidak pernah direncanakan untuk peternakan lobster,” katanya. (RA/Ahmadi/JPNN)
SIMEULUE - Pernyataan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti yang mengaku tak memiliki bisnis usaha lobster di Simeulue, mengundang kekagetan
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung