Menteri Susi Tak Open House saat Lebaran, Tunggu Halalbihalal aja ya...
jpnn.com - JAKARTA - Bagi Anda yang berniat bersilaturahmi ke kediaman dinas Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti saat Idul Fitri 1436 H nanti, lebih baik batalkan niat Anda dari sekarang.
Pasalnya, lebaran tahun ini menteri yang kerap tampil nyentrik itu tak menggelar acara open house di rumah dinasnya. "Menjawab beberapa pertanyaan teman-teman semua, untuk Lebaran tahun ini Ibu Menteri Kelautan dan Perikanan tidak menyelenggarakan open house," ujar Kepala Pusat Data Statistik dan Informasi KKP, Lilly Aprilya Pregiwati dalam pesan singkatnya, Kamis (16/7).
Sejauh ini kata Lilly, belum ada kepastian waktu kapan menteri asal Pangandaran, Jawa Barat itu akan menggelar acara halal bi halal. Yang pasti acara tersebut akan digelar di kantor KKP.
"Untuk penyelenggaraan acara halalbihalal di KKP akan kami infokan selanjutnya. Sejauh ini belum ada kepastian kapannya," tandas Lilly. (chi/jpnn)
JAKARTA - Bagi Anda yang berniat bersilaturahmi ke kediaman dinas Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti saat Idul Fitri 1436 H nanti,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pesan Khusus Plt Sekjen Siti Fauziah Saat Pimpin Mutasi di Lingkungan Setjen MPR
- Prabowo Subianto Lantik Wakil Ketua dan Anggota Dewan Ekonomi Nasional
- KAI Properti-Kemenkominfo Perkuat Pemahaman Implementasi UU PDP
- JPU Bongkar Dugaan Keterlibatan Dandy dan Ferline di Kasus Pemalsuan Tanda Tangan
- ASN Kemenkomdigi Ditangkap Kasus Judol, Legislator Dorong Pengusutan Sampai Mantan Menteri
- Viral Uang Gepokan, Bupati Lampung Timur Dilaporkan ke KPK