Menteri Teten: Pendapatan Mereka Turun Drastis Sejak Pandemi
Dalam hal digitalisasi UMKM, Kemenkop UKM telah membangun ekosistem digital hulu-hilir untuk sektor pangan, rencana kolaborasi dengan platform tanihub, sayurbox, ekosis, modalrakyat. KUKM HUB di beberapa marketplace.
Dalam hal pelatihan daring dan pendampingan, Kemenkop UKM melalui Edukukm.id telah menghimpun 102.672 masyarakat yang mengakses dan mengikuti kelas daring.
Teten berharap melalui pelatihan ini, koperasi dan UMKM dapat menjadi lebih unggul dan berdaya saing dalam pengembangan usahanya, serta memberikan solusi bagi pengurangan kemiskinan dan pengangguran.
Sebelumnya Deputi Bidang Pengembangan SDM Arif Rahman Hakim mengatakan pelatihan dengan tema “KUMKM Eksis dan Mampu Beradaptasi Pada Masa Pandemi dan New Normal Covid-19” ini merupakan sinergi antara Kemenkop UKM dengan Pemprov Sumut, Pemkab Simalungun, Pemkot Pematangsiantar, Pemkab Toba serta Pemkab Samosir.
Pelatihan ini memiliki 18 angkatan, dan merupakan jumlah pelaksanaan kegiatan terbanyak sepanjang pelatihan yang telah dilaksanakan. "Ini artinya Menteri Koperasi dan UKM sangat berpihak kepada masyarakat UMKM di tanah Batak ini," tambah Arif.(*/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Pelaku UMKM di kawasan wisata Danau Toba dapat pelatihan dari Kemenkop UKM agar bisa bangkit.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar, Yayan: Hadiahnya Luar Biasa, ya
- Melalui UMK Academy, Pertamina Dukung UMKM Bersaing di Tingkat Global
- Diikuti 12.300 Pelari, Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar
- Buka Peluang Pasar UMKM ke Luar Negeri, Bea Cukai Tingkatkan Sinergi Antarinstansi
- Perluas Akses Pembiayaan UMKM, BNI Gandeng Batumbu
- OJK: Hadirnya PP 47/2024 Berdampak Positif Bagi Keberlangsungan UMKM ke Depan