Menteri Yasonna Dongkol Banget, Sebut Nama SBY dan AHY
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkum HAM) Yasonna H Laoly mengaku kesal dengan para politikus Partai Demokrat (PD) kubu Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Sebab, menteri asal PDI Perjuangan itu merasa jadi sasaran berbagai tudingan tak berdasar soal konflik internal PD.
Yasonna menyampaikan pengakuannya itu dalam kanal Karni Ilyas Club di YouTube yang dikutip JPNN.com, Senin (5/4).
Dalam bincang-bincang dengan wartawan senior Karni Ilyas itu Yasonna menyebut tiga nama dari PD kubu AHY. Ketiganya ialah AHY, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), dan Andi Arief.
"Sebenarnya dongkol banget," ujar Yasonna.
Mantan anggota Komisi III DPR itu menyatakan bahwa namanya telah dicatut dalam persoalan PD. "Dia bilang ada pertemuan Menkum HAM dengan Moeldoko (ketua umum PD hasil kongres luar biasa atau KLB di Deli Serdang, red)," kata Yasonna.
Menurut Yasonna, dirinya sebagai menteri tentu bertemu dengan Moeldoko selaku kepala staf presiden (KSP) ketika ada rapat di Istana Kepresidenan.
Namun, menteri berdarah Batak itu mengaku tak pernah membicarakan soal PD dengan mantan Panglima TNI tersebut.
Menkum HAM Yasonna H Laoly mengaku kesal dengan para politikus Partai Demokrat kubu AHY.
- Anggap Kenaikan PPN 12 Persen Prorakyat, Marwan Cik Asan: Ini Keputusan Tepat
- PPN 12 Persen untuk Barang Mewah, Jubir PD: Prabowo Berpihak pada Rakyat Kecil
- Prabowo Ketemu Para Ketum Parpol, PPN 12 Persen Dibatalkan?
- Hasto dan Yasonna Laoly Dicekal ke Luar Negeri
- Natal 2024: Prabowo Renovasi Gereja di Kawasan Transmigrasi Salor Papua Selatan
- Kenaikan PPN 12 Persen, Marwan Cik Asan Mendukung karena Ada Perlindungan bagi Masyarakat Bawah