Menteri Yuddy: Dulu Antreannya Panjang, Sekarang...

jpnn.com - BATANG – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi mengatakan pemerintah harus mengutamakan pelayanan publik sehingga masyarakat merasakan kehadiran negara.
“Rakyat ingin melihat apa yang bisa mereka terima, pastikan semua pelayanan yang berhubungan dengan masyarakat, apakah akta kelahiran, KTP (kartu tanda penduduk), pelayanan kesehatan, pendidikan maupun izin usaha, harus optimal serta cepat,” ujar Menteri Yuddy dalam pernyataan resminya, Rabu (6/4).
Sejauhmana masyarakat puas terhadap kinerja pemerintah daerah, harus menjadi perhatian bersama. Hasilnya harus terukur. Kalau dulu Puskesmas antriannya panjang serta yang sakitnya banyak, sekarang antriannya harus berkurang serta masyarakat yang sakitnya berkurang.
“Pemerintah pusat memiliki skema program untuk memberi bantuan kepada daerah yang berprestasi. Prestasinya ditunjukan oleh peningkatan kualitas pelayanan publik dan penguatan akuntabilitas kinerja instansi pemerintah,” terangnya.
Karena itu, Yuddy meminta semua komponen daerah harus bekerja sama. Semua unsur instansi pemerintah daerah harus memiliki pandangan dan keterpaduan dalam melaksanakan pembangunan.(esy/jpnn)
BATANG – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi mengatakan pemerintah harus mengutamakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin
- KPPI 2025 Siap Digelar, PENEMU Dorong Perempuan Ambil Peran Strategis
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap