Menteri Yuddy Kritisi Pelaksanaan Reformasi, Pedes Banget

jpnn.com - CIREBON--Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi mengkritisi pelaksanaan reformasi yang dilaksanakan di Indonesia sejak berakhirnya pemerintahan Orde Baru.
Menurut Yuddy, reformasi baru sebatas melakukan perombakan yang sifatnya institusional. Reformasi Birokrasi belum menyentuh paradigma, mindset dan budaya birokrasi dalam rangka pembangunan bangsa (nation building).
"Nation building tidak mungkin maju kalau hanya sekadar mengandalkan perombakan institusional tanpa melakukan perombakan culture manusia yang menjalankan sistem ini," kata Yuddy, Senin (28/12).
Menurut Yuddy, sehebat apa pun kelembagaan yang diciptakan selama ditangani oleh manusia yang tidak profesional dalam menjalankan tugasnya tak akan menghasilkan perubahan yang maksimal.
"Birokrasi pada prinsipnya merupakan ujung tombak pelaksana pemerintahan dan kunci keberhasilan dalam pembangunan. Sebab birokrasi secara langsung berhadapan dengan masyarakat, serta merupakan perwujudan dan perpanjangan tangan pemerintah. Karena itu harus direvolusi mentalnya," terang Yuddy. (esy/jpnn)
CIREBON--Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi mengkritisi pelaksanaan reformasi yang dilaksanakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Cak Imin Gelar Halalbihalal, Ma'ruf Amin & Sejumlah Menteri Hadir
- Pastikan Dana Haji Aman, Kepala BPKH: Kami Utamakan Transparansi dan Prinsip Syariah
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai