Menteri Yuddy Pengin Didemo Honorer dan PNS Sekaligus?

jpnn.com - JAKARTA--Rencana Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) melaksanakan rasionalisasi sejuta PNS dinilai hanya memperkeruh suasana pemerintah di pusat dan daerah. Pasalnya, rasionalisasi atau pengurangan akan memicu kegaduhan.
"Ini MenPAN-RB ada-ada saja idenya. Honorer kategori dua (K2) belum tuntas, sudah ubek-ubek PNS. Apa mau didemo PNS dan honorer sekaligus," kritik Bambang Riyanto, anggota Komisi II DPR RI kepada JPNN, Sabtu (27/2).
Bagi politikus Fraksi Partai Gerindra ini, ide MenPAN-RB hanya mudah diucapkan, namun sulit dilaksanakan. Lantaran PNS masih merupakan pekerjaan favorit masyarakat.
"MenPAN-RB seperti tidak tahu birokrat saja. Menjadi PNS butuh pengorbanan besar, masa iya mereka dirasionalisasi. Kalau ditawarkan pensiun dini, saya yakin mereka akan tolak meski ada konpensasinya," terang mantan bupati Sukoharjo ini.
Dia menambahkan, daripada memikirkan merasionalisasi PNS, MenPAN-RB disarankan mencari jalan penyelesaian honorer K2. (esy/jpnn)
JAKARTA--Rencana Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) melaksanakan rasionalisasi sejuta PNS dinilai hanya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas
- Gastroskopi, Prosedur Minimal Invasif untuk Mengatasi Gangguan Pencernaan
- Begini Tanggapan Wamenaker Soal Ramai Demo Mitra Grab
- Kunker ke Kalteng, Menhut Ungkap Pesan Prabowo Terkait Revitalisasi Usaha Kehutanan
- Ismahi Gelar Diskusi Publik Tentang Dominus Litis Dalam RUU KUHAP
- Danone Aqua Berkomitmen Implementasikan Permen LH Soal Pembayaran Jasa Lingkungan