Menteri Yuddy Sudah Gatot
jpnn.com - JAKARTA - Kebijakan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi yang membatalkan pengangkatan honorer K2 menjadi CPNS dinilai sebagai bentuk kegagalan. Dengan demikian menteri yang gagal tidak bisa diandalkan memimpin suatu instansi.
"Honorer K2 ini masalah yang krusial. Namun Menteri Yuddy ternyata tidak bisa menyelesaikannya dan malah angkat tangan. Bagi kami MenPAN-RB sudah gatot (gagal total)," beber Ketum Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) Titi Purwaningsih kepada JPNN, Selasa (2/2).
Dengan aksi 10 Februari mendatang, seluruh honorer K2 berharap Presiden Jokowi bisa menerima aspirasi rakyat kecil. Jokowi juga diminta merealisasikan janji-janjinya kepada honorer K2 saat kampanye Pilpres 2014 lalu.
"Permintaan kami cuma satu, Presiden Jokowi mengeluarkan regulasi untuk honorer K2. Kalau guru bantu DKI Jakarta bisa, kenapa untuk honorer K2 tidak bisa. Kami berharap Presiden jangan sampai gatot juga seperti pembantunya," tegas Titi. (esy/jpnn)
JAKARTA - Kebijakan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi yang membatalkan pengangkatan honorer
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur