Menunggu Pengumuman Kelulusan PPPK 2021, Guru Honorer Merasa Dipermainkan Pejabat BKN

Menunggu Pengumuman Kelulusan PPPK 2021, Guru Honorer Merasa Dipermainkan Pejabat BKN
Massa honorer K2 saat berunjuk rasa menuntut diangkat menjadi PNS. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah guru honorer merasa perasaannya dipermainkan oleh kicauan salah satu pejabat Badan Kepegawaian Negara (BKN) di Twitter.

Menurut Ketua Solidaritas Nasional Wiyatabakti Indonesia (SNWI) Sumatera Selatan Susi Maryani, mereka rutin memantau akun media sosial pejabat Badan Kepegawaian Negara (BKN), Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi (KemenPAN-RB), dan Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek).

Tujuannya untuk mendapatkan informasi kapan pengumuman kelulusan PPPK guru tahap I.

Namun, dari sekian informasi tersebut yang paling intens memberikan informasi di medsos adalah akun @abiridwan2173 milik Kepala Pusat Pengembangan Sistem Seleksi (KPPSS) Badan Kepegawaian Negara (BKN) Mohammad Ridwan.

Sejumlah konten unggahan di akun tersebut dinilai mempermainkan perasaan guru honorer.

Kepada JPNN.com, Ridwan mengungkapkan apa yang dituliskan di Twitter merupakan pendapat pribadinya, bukan institusi. 

"Itu pendapat pribadi saya, bukan BKN," tegas Ridwan, Kamis (30/9).

Walaupun itu pendapat pribadi Ridwan, Susi dan rekan-rekannya tetap melihat pernyataan Ridwan sebagai indikasi arah kebijakan pemerintah.

Sejumlah guru honorer yang menunggu pengumuman kelulusan PPPK 2021 tersinggung dengan isi Twitter pejabat BKN.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News