Menurut Ahanty, Ini yang Memperkeruh Suasana
jpnn.com - ASHANTY membenarkan adanya rencana pertemuan kedua keluarga, lengkap. Tetapi, dia belum tahu waktu tepatnya dua keluarga itu bertemu. ''Saya berharap segera bertemu,'' tutur dia.
Tidak hanya merencanakan untuk bertemu, Ashanty meminta Aurel Hermansyah dan adiknya, Azriel, juga menghapus status curhatan hati terhadap ibu kandungnya.
''Ternyata itu memperkeruh suasana. Aurel sebenarnya tidak bermaksud menyudutkan pihak-pihak tertentu,'' jelas Ashanty saat dijumpai di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, kemarin (2/9).
Selain kepada kedua anaknya, Ashanty berharap Yanti melakukan hal sama. ''Tapi, karena tidak memiliki akses langsung kepada Mbak KD (Krisdayanti), nanti saya minta kepada anak-anak untuk meminta ibunya juga menghapus status,'' ujarnya.
Ashanty berharap masyarakat tidak lagi mempersoalkan foto kebersamaannya bareng Aurel dan Azriel yang lebih memenuhi galeri foto mereka di Instagram ketimbang foto kebersamaan mereka dengan ibu kandungnya.
''Ada yang bilang anak durhaka. Ya itu karena mereka tinggal bareng aku. Jadi, foto yang dipajang ya foto-foto aku sama mereka. Kalau mereka tinggal bareng Mbak KD, ya pasti yang dipajang foto mereka bareng ibunya,'' tandas Ashanty. (dod/c14/ayi)
ASHANTY membenarkan adanya rencana pertemuan kedua keluarga, lengkap. Tetapi, dia belum tahu waktu tepatnya dua keluarga itu bertemu. ''Saya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Raffi Ahmad Kenang Momen Kedekatannya dengan Ayah Baim Wong
- Audrey Davis Hadiri Sidang Dugaan Video Syur
- Tahun Baru, Chika Jessica Ungkap Sebuah Impian
- Horor dan Budaya Bersinergi di Gala Premiere Film Eva: Pendakian Terakhir
- PSSI Pecat Shin Tae-yong, Ari Lasso Beri Sindiran Pedas, Begini Katanya
- Die With a Smile di Posisi Puncak Billboard, Rekor Baru Lady Gaga dan Bruno Mars