Menurut Arief Poyuono, Jokowi Butuh PAN
jpnn.com, JAKARTA - Politikus Partai Gerindra Arief Poyuono menilai Presiden Joko Widodo (Jokowi) membutuhkan PAN berada di koalisi pemerintah.
"PAN sangat dibutuhkan oleh Jokowi untuk bisa membantu dan memperkuat pemerintahan," ucap Arief menanggapi merapatnya PAN ke Istana, Jumat (27/8).
Eks waketum Partai Gerindra itu menyebut masuknya PAN ke dalam koalisi pemerintahan Jokowi - Maruf Amin bagaikan oase di padang gurun.
Sebab, katanya, partai pimpinan Zulkifli Hasan itu dinilai memiliki banyak kader yang mumpuni untuk bisa membantu pemerintahan Jokowi yang sedang menghadapi permasalahan besar akibat dampak Covid-19.
Arief juga menyebut PAN merupakan partai yang bisa menempatkan posisi politiknya dengan baik.
"Saat di luar kekuasaan pun melakukan kritik-kritik yang sangat elegan dan membangun tanpa dilatar belakangi kebencian atau iri hati," ucapnya.
Ketika berada di dalam pemerintahan pun, katanya, kader-kader PAN juga sangat andal dalam menjalankan program-program yang diamanatkan oleh Jokowi.
"Jadi, Jokowi mengajak PAN dalam barisan koalisi sudah tepat dan benar. Apalagi saat ini PAN sudah tidak di bawah bayang-bayang Amien Rais," tandas Arief Poyuono. (fat/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Politikus Gerindra Arief Poyuono menilai Jokowi butuh PAN di koalisi pemerintah, apalagi parpol pimpinan Zulkifli Hasan sudah lepas dari bayang-bayang Amien Rais.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- Ikuti Arahan Jokowi, Pujakesuma Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI
- KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
- Tanggapi Dukungan Jokowi Kepada Ridwan-Suswono, Syafrudin Budiman: Tanda-Tanda Kemenangan
- Pilkada Landak: Kaesang Sebut Heri-Vinsesius Didukung Jokowi & Prabowo
- Riyono Komisi IV: Kenaikan PPN Bertentangan dengan Spirit Ekonomi Pancasila