Menyedihkan, 30 Persen Guru di Gorontalo Kompetensinya di Bawah Standar
jpnn.com - GORONTALO- Peningkatan kompetensi dan mutu guru patut menjadi perhatian serius pemerintah provinsi maupun kabupaten/kota di Gorontalo. Pasalnya, kompetensi sebagian guru yang ada di Gorontalo masih berada di bawah standar.
Bukan tanpa dasar, buruknya kualitas guru di sana, nampak nyata usai ujian kompetensi guru (UKG) digelar oleh Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI.
Hasil sementara UKG menunjukkan, dari 17.138 guru ada sekitar 5.094 guru atau sekitar 30 persen hasil UKG-nya tak memenuhi standar kelulusan. Para guru itupun melingkupi guru bersertifikasi (UKGB) mapun belum bersertifikasi (UKG).
"Kami masih akan merapatkan hasil ini dengan pusat, setelah semuanya selesai ujian," kata Kepala Bidang Publikasi LPMP Gorontalo Agus Maruf kepada Gorontalo Post (grup JPNN).
Menurut Agus Maruf, untuk hasil sementara, rata-rata nilai hasil uji kompetensi guru Se-Gorontalo hanya mencapai angka 48,88. Padahal, standar nilai minimalnya adalah 70.
Melihat kenyataan tersebut, kata Agus, kemungkinan akan ada upaya dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) untuk menurunkan passing grade nilai atau standar minimal nilai ujian. Tujuannya, agar tidak banyak guru yang dinyatakan tidak lulus UKG maupun UKGB.
"Kemungkinan passing grade-nya disesuaikan. Tapi masih belum tahu, apakah menjadi 40, 50 atau tetap 70. Kalau 40, artinya, persentase kelulusan meningkat. Kalau tetap 70, ya persentase kelulusan kita menurun dan kecil sekali," tutur Agus. (tr-42/nat/roy/and/gip/hmp)
GORONTALO- Peningkatan kompetensi dan mutu guru patut menjadi perhatian serius pemerintah provinsi maupun kabupaten/kota di Gorontalo. Pasalnya,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mbak Rerie Sebut Permasalahan di Sektor Pendidikan Harus Diurai dari Hulu Hingga Hilir
- Persiapan Matang Penting Bagi Siswa Agar Peluang Lulus Masuk PTN Makin Tinggi
- Para Pengajar di PIP Semarang Diminta Fokus Kembangkan Kompetensi
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti Ungkap 6 Program Utamanya, Berbahagialah Guru se-Indonesia
- BM 400 Cibubur Buka Program IB, Minat Orang Tua Murid Tinggi Banget
- Universitas Bunda Mulia Meluncurkan Prodi AI, Pertama di Indonesia