Menyesal, Jennifer Dunn Minta Maaf Sambil Menangis
jpnn.com, JAKARTA - Artis Jennifer Dunn kini resmi ditahan di Polda Metro Jaya. Dia ditahan atas kasus penyalahgunaan narkoba.
Menurut Pieter Ell selaku kuasa hukum Jennifer, dia sudah bertatap muka dengan kliennya itu. Jennifer kata Pieter mengaku bersalah atas perbuatannya.
Jennifer juga telah menyampaikan permohonan maaf ke seluruh warga Indonesia.
“Saya mewakili dia, meminta maaf. Dia menyampaikan permintaan maaf ke seluruh rakyat Indonesia,” kata Pieter saat dihubungi JPNN.com, Minggu (7/1).
Pieter mengatakan, apa yang dia perbuatan adalah kekhilafan yang biasa dialami manusia. Bahkan, saat menyampaikan permintaan maaf, Jennifer meneteskan air matanya.
"Jadi pas kami ketemu itu kan dia cukup terharu. Dia sampai meneteskan air mata cukup lama," tambahnya.
Saat disinggung mengenai alasan memakai sabu-sabu hingga berulang kali, Pieter mengaku kliennya tak mengatakan hal tersebut.
“Enggak diungkapkan alasannya. Karena kondisinya dia sakit, jadi tidak semua hal harus ditanyakan," tandas dia. (mg1/jpnn)
Jennifer Dunn juga telah menyampaikan permohonan maaf ke seluruh warga Indonesia.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Terseret Kasus Korupsi Bansos, Suami Jennifer Dunn Menduga Ada Unsur Politisasi
- Suami Dirumorkan Terlibat Kasus Korupsi Bansos, Jennifer Dunn Naik Pitam
- Tegas, Suami Jennifer Dunn Mengaku Hanya Saksi dalam Kasus Korupsi Bansos
- Suami Jennifer Dunn Bantah Terlibat Kasus Korupsi Bansos Beras
- Pencuri Brankas Uang Milik Dara Arafah Ternyata Pernah jadi ART Jennifer Dunn
- Mantan Suami Jennifer Dunn Ditangkap Polisi, Kasus Apa?