Merah Putih Juara
Di Turnamen U-17 HKFA Youth International
Senin, 30 Januari 2012 – 06:30 WIB
Pada babak kedua, timnas belum melakukan perubahan siginifikan, mereka terus mencoba melakukan serangan-serangan menembus pertahanan lawan. Tapi, sampai menit ke-50 Indonesia masih sulit menjebol gawang lawan.
Baca Juga:
Melihat kondisi itu, pelatih Indra Syafri pun akhirnya melakukan pergantian pemain. Fiwi Dwipan keluar digantikan oleh Syamsul Muhidin Pellu dan Wayan Eka digantikan oleh Cakti Restuandana. Perubahan itu ternyata membuahkan hasil, Indonesia berhasil menyamakan kedudukan melalui kaki Sabeq Fahmi di pada menit ke-56.
Berhasil menyamakan membuat Motivasi pemain Evan Dimas dkk semakin meninggi. Meski lawan bermain keras menjurus kasar, para pemain merah putih tak mau terprovikasi dan terus memainkan bola-bola pendek dengan rapi untuk mengurung pertahanan lawan.
Pada menit ke-58, Syamsul berhasil mencetak gol namun dianulir oleh wasit karena dianggap dalam posisi offside. Keputusan itu semakin membuat para pemain penasaran, dan terus menggempur pertahanan Singapura. Hasilnya, tiga menit berselang, gol kemenangan Indonesia dicetak oleh Sabeq melalui tendangan keras di dalam kotak penalti. 2-1 untuk Indonesia.
HONG KONG-Timnas U-17 akhirnya memenuhi ekspektasi publik sepak bola tanah air dengan menjadi juara di turnamen Invitasi HKFA Youth International.
BERITA TERKAIT
- MotoGP 2024 Barcelona, Jorge Martin Sangat Bersemangat Bertarung dengan Bagnaia
- Martin atau Pecco yang Juara Dunia? Ini Kata Para Pembalap
- Kapan Terakhir Timnas Indonesia Mengalahkan Jepang?
- Menjelang Indonesia vs Jepang, Hajime Moriyasu Singgung Shin Tae Yong
- Meski Tak Ada Bonus, Marquez Bakal Mati-Matian Demi Ini di MotoGP Barcelona
- Casey Stoner Minta Sprint Dihapus, MotoGP Bukan Balapan Terburu-buru