Merampok di Kalteng, Tertangkap di Kaltim
jpnn.com - PALANGKA RAYA – Polres Palangka Raya tak butuh lama untuk meringkus tujuh pelaku perampokan diler Honda Trio Jaya di Palangka Raya. Mereka hanya butuh waktu 30 jam untuk menciduk pelaku.
Para peaku ditangkap di Kecamatan Tanah Grogot, Kabupaten Tanah Paser, Kalimantan Timur (Kaltim), Jumat (29/4). Para pelaku berinisial MH, JK, ST, HLT, ZL, DI dan NK. Mereka dibekuk saat berada di pelabuhan.
“Benar, pelaku sudah kami tangkap subuh tadi,” kata Kapolres Palangka Raya AKBP Jukiman Situmorang, Jumat (29/4) sore.
Dia mengungkapkan, para pelaku sesuai dugaan memang tujuh orang. Mereka langsung melarikan diri menuju Banjarmasin dilanjutkan ke Balikpapan menggunakan jalur darat.
“Mereka bukan komplotan satu daerah. Melainkan berasal dari beberapa daerah, diantaranya Banten, Sumatera Utara, Sulawesi Selatan, dan Jawa. Barang bukti yang diamankan ada satu buah senjata tajam jenis parang yang tertinggal di lokasi kejadian,” ucap perwira menengah (pamen) dua melati ini. (ram/top/al/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kinerja Transparan, Pemkab Bekasi Raih Predikat Kabupaten Informatif
- Pemda Mengasumsikan 2025 Masih Ada Honorer, Gaji Jangan Lagi 3 Bulan Sekali
- 4 Santri Meninggal Tertimpa Tembok Ambruk di Pesantren Sukabumi
- Polda Sumsel Berikan Makan Siang Gratis kepada Siswa SDN 036 Palembang
- BPTD Jabar Sidak Pul Bus Pariwisata Menjelang Nataru, Antisipasi Kendaraan Bodong
- Bersama Masyarakat, Polres Rohul Deklarasi Kampung Bebas Narkoba di Desa Puo Raya