Merapat ke Anies-Sandiaga, Demokrat: Siapa yang Bilang?

jpnn.com - jpnn.com - Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Evert Ernest Mangindaan membantah partainya sudah memberikan dukungan kepada Anies Rasyid Baswedan-Sandiaga Salahudin Uno pada pilkada DKI Jakarta putaran kedua.
"Siapa yang bilang? belum," katanya di gedung parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (17/2).
Dia menegaskan, belum ada arahan kepada partai maupun kader harus memberikan dukungan kepada siapa pun. Menurut Mangindaan, saat ini pihaknya masih melihat perkembangan yang terjadi.
"Belum ada (arahan). Sementara ini, secara resmi belum ada," kata wakil ketua MPR itu.
Dia menambahkan, sejauh ini belum ada komunikasi politik yang dilakukan partainya kepada pihak Anies-Sandi maupun Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat.
"Belum, belum," katanya.
Sebelumnya sejumlah relawan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni sudah mendeklarasikan dukungan kepada Anies-Sandi. (boy/jpnn)
Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Evert Ernest Mangindaan membantah partainya sudah memberikan dukungan kepada Anies Rasyid Baswedan-Sandiaga Salahudin
Redaktur & Reporter : Boy
- Syahrial Nasution, Alumni Unpar yang Dipercaya AHY Jadi Wakil Sekjen Partai Demokrat
- Ditunjuk AHY Jadi Bendum Demokrat, Irwan Fecho Mundur dari Stafsus Mentrans
- Putra Sumba NTT Gustaf Tamo Mbapa Dipilih Sebagai Deputi BPOKK DPP Partai Demokrat
- Hijrah ke Partai Demokrat, Afriansyah Noor Didapuk Jadi Wasekjen
- Ditunjuk Jadi Kepala Badan DPP Demokrat, HBL Masuk Ring 1 AHY Bersama Menteri PU
- Ibas Kawal Langsung Program Pro-Rakyat Prabowo, dari Irigasi hingga Sembako Terjangkau