Merasakan Antusiasme Royal Wedding Bersama Warga yang Menginap di Jalanan
Ada Suporter yang Ingin Dinikahi Pangeran Harry
Sabtu, 30 April 2011 – 08:08 WIB
Tulisan-tulisan senada banyak tersebar. Misalnya, Harry, Will You Marry Me? Ada juga yang menulis: Harry, I"m Good Enough to Be A Princess! "Tentu saja, gadis mana yang tidak mau dinikahi pangeran," tegas Cecille. Itu pula yang katanya membuat dirinya rela menghabiskan malam yang dingin di pinggir jalan.
Memang, bagi orang-orang "modern" sekalipun, kisah cinta antara pangeran dan gadis biasa yang akhirnya menjadi putri tetap menarik. Sambil menonton, tentu di antara penonton ada yang berharap bisa bernasib seberuntung Kate Middleton. Dipinang pangeran, tinggal di istana yang megah, dan hidup bahagia selamanya.
Dini hari mulai datang. Dingin kian menggigit. Jalan-jalan di sekitar istana mulai ditutup, bahkan untuk pejalan kaki. Tapi, kemeriahan dan kehangatan orang-orang yang menunggu prosesi itu masih tetap terjaga. Mereka tetap bernyanyi-nyanyi sepanjang malam, menunggu lewatnya sang pangeran. (c5/kum)
Sejak Kamis malam (28/4), semakin banyak saja warga yang menginap di jalanan demi menunggu prosesi pernikahan Pangeran William-Kate Middleton keesokannya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara
- MP21 Freeport, Mengubah Lahan Gersang Limbah Tambang Menjadi Gesang
- Sekolah Asrama Taruna Papua, Ikhtiar Mendidik Anak-anak dari Suku Terpencil Menembus Garis Batas
- Kolonel Zainal Khairul: Pak Prabowo Satuan Khusus, Saya Infanteri dari 408