Merayakan Paskah di Rumah, Dengar Khotbah Live Streaming
jpnn.com, JAKARTA - Pandemi Covid-19 tidak mengurangi sukacita Paskah 2020. Umat kristiani tetap merayakan hari kebangkitan Yesus Kristus dengan penuh kegembiraan.
Renny Lomboan kepada JPNN.com mengungkapkan, jemaat tetap melaksanakan ibadah Paskah seperti biasa. Namun, lokasinya tidak di gereja melainkan rumah masing-masing.
Meski di rumah, semua tata cara ibadah dilaksanakan sesuai petunjuk gereja. Mereka juga mengikuti khotbah Paskah yang dibawakan pendeta di gereja lewat Live streaming.
Menariknya, walaupun ibadah di rumah mereka tetap berpakaian rapi layaknya mau ke gereja. Sebelum mendengarkan khotbah Paskah, suami Renny yang juga pengurus gereja memberikan tuntunan tata cara ibadah.
"Saya sampaikan tata cara ibadah seperti di gereja. Semuanya sama seperti yang dilakukan di gereja," kata Djefry Lumintang, Minggu (12/4).
Dia mengungkapkan, sebelum perayaan paskah, semua jemaat sudah dibagikan panduan ibadah.
Kemudian, saat ibadah dilakukan live streaming. Pendeta membawakan khotbah dan jemaat mendengarkan.
"Meski ibadah di rumah tidak mengurangi kekhusyukan. Ibadah di rumah untuk mengurangi penyebaran Covid-19," ujar Renny yang guru bahasa Jepang salah satu SMA negeri di Bitung, Provinsi Sulawesi Utara.
Dalam perayaah Paskah kali ini semua umat kristiani berdoa agar dunia termasuk Indonesia dibebaskan dari wabah corona.
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Live Streaming Race MotoGP Thailand, Sepertinya Bakal Hujan
- Live Streaming Sprint MotoGP Thailand, Sekarang! Cek Starting Grid & Klasemen
- Live Streaming Semen Padang Vs Dewa United: Ayo, Pagamo!
- Live Streaming 16 Besar Arctic Open 2024, Ada 7 Duta Indonesia
- Live Streaming FP1 MotoGP Jepang, Sekarang! Martin Bantah Pecco