Mercedes-Benz Masih Kuasai Segmen Premium

jpnn.com - JAKARTA – Mercedes-Benz masih menguasai segmen premium. Berdasarkan data Gaikindo pada 2015 lalu, market share Mercy meningkat dua persen dibandingkan 2014.
Mercy berhasil mencatatkan market share 50 persen untuk tipe E/S-Class. Jumlah tersebut meningkat dibandingkan 2014 yang hanya 48 persen. Total penjualan Mercy untuk tipe tersebut sepanjang 2015 tercatat 1.024 unit.
Data Gaikindo juga mencatat bahwa untuk segmen sedan, penjualan Mercedes-Benz di Indonesia mampu bertahan di peringkat ketiga terbanyak sepanjang 200-2015.
Total penjualan Mercy untuk segmen sedan sepanjang 2015 berada di angka 2.771 unit. Angka itu tumbuh daripada 2014 yang hanya mencatatkan penjualan 2.365 di segmen tersebut. (vir/oki/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- GRIB Jaya Dorong UMKM dan Perputaran Ekonomi lewat Festival Ramadan 2025
- Invictus Blue Resmi Berekspansi ke Indonesia
- Politikus PDIP Yakin Badai PHK Tak Berhenti di PT Sritex
- ASPEBINDO Usulkan Perbaikan Kebijakan Penetapan Harga Batu Bara Acuan Dalam Transaksi Ekspor
- Rayakan Ramadan 2025, Midea Gelar Promo Super Berkah
- DRX Token Diluncurkan, Bamsoet Sebut Potensi Jadi Aset Kripto Terkemuka di Indonesia