Mereka Berulah Lagi, Lihat Tuh Ada yang Diinjak-injak, Terkapar di Jalan
jpnn.com, CIREBON - Keributan diduga antargeng motor terjadi di sekitar Jalan Pasuketan Gedung BAT, Kota Cirebon, Jawa Barat.
Dalam video yang beredar di media sosial, nampak kelompok bermotor awalnya konvoi di beberapa ruas jalan Kota Cirebon.
Salah satunya terlihat saat melintas di Jalan By Pass ke arah Larangan, Perumnas.
Saking banyaknya konvoi, sampai membuat warga merasa cukup terganggu. “Bang jago lewat,” kata salah seorang perekam video.
Dalam video lain, nampak terjadi keributan di depan Gedung BAT. Sekelompok pemuda tersebut berlarian.
Kemudian ada salah satunya yang terkapar di jalanan.
“MasyaAllah, masyaAllah. Kita gimana,” kata salah seorang perempuan yang melihat kejadian itu.
Dalam video nampak ada seorang pemuda yang terkapar di jalanan dan diinjak-injak. Menurut informasi yang diterima Radar Cirebon, kejadian tersebut sekitar pukul 16.00 WIB, Minggu (28/2).
AKBP Imron Ermawan tak segan akan menindak siapapun yang membuat resah masyarakat.
- 5 Berita Terpopuler: Siap-Siap Perubahan Penempatan Guru PPPK, Ada yang Menolak, Ternyata
- Kejagung Beri Penjelasan Soal Video Viral Terkait Stafsus Budi Arie
- Pelaku Pengeroyokan Sadis di Bandung Ditangkap, Motif pun Terungkap, Oh Ternyata
- Geng Motor Cimahi Aniaya Korban Sambil Siaran Langsung di Medsos, Sadis Banget
- Penjelasan Pengunggah Video Viral Pembagian Bantuan Ibu Hamil di Bandung
- Geng Motor Sadis di Bandung Aniaya Pengendara, Polisi Bergerak