Meriah, Wedding Festival di The Royale Krakatau Hotel Bakal Diisi 58 Booth
jpnn.com, JAKARTA - The Royale Krakatau Hotel kembali menggelar wedding festival.
General Manager The Royale Krakatau Hotel Rury Ilham menjelaskan wedding festival tahun ini akan digelar pada 20-21 April mendatang.
Salah satu unit bisnis dari PT Krakatau Sarana Properti itu akan menghadirkan 58 booth di wedding festival.
“Sampai saat ini sudah banyak vendor yang menyewa booth untuk wedding festival, bisa dikatakan slotnya sudah hampir penuh. Jadi buat anda yang ingin melangsungkan pernikahan dalam waktu dekat, bisa langsung datang ke wedding festival di The Royale Krakatau Hotel,” ungkap Rury dalam keterangan tertulis, Jumat (5/4).
Rury menjelaskan bahwa wedding festival merupakan salah satu event tahunan dari The Royale Krakatau Hotel yang paling dinanti oleh para pelanggan hotel dan juga masyarakat sekitar.
Manajemen hotel juga sudah menyiapkan beragam acara termasuk kehadiran artis Marsha X Factor yang akan menghibur para pengunjung.
Selain itu, ada hadiah menarik bagi pengunjung yang akan menggelar pesta pernikahan di The Royale Krakatau Hotel pada tahun ini.
“Jadi, cukup dengan uang muka Rp 5 juta selama acara wedding festival, para pelanggan akan mendapatkan kesempatan untuk meraih hadiah undian yaitu televisi 32 inch. Selain itu, kami juga menyiapkan grand prize selama acara yaitu tiket pulang-pergi ke Bali untuk dua orang dilengkapi dengan penginapan,” jelas Rury.
General Manager The Royale Krakatau Hotel Rury Ilham menjelaskan wedding festival tahun ini akan digelar pada 20-21 April mendatang.
- Seru, Menikmati Liburan di Royale Krakatau Hotel dan The Surosowan Jakarta
- Golden Hour Bakal Meriahkan Malam Pergantian Tahun di Avenzel Hotel & Convention
- Promo Natal Swiss-Belhotel Pondok Indah, Makan Malam Sepuasnya hingga Ekstra Diskon 5%
- Ini 5 Rekomendasi Hotel yang Cocok untuk Staycation Seusai Trail of The Kings 2025
- PHI Group Bakal Investasi di Pemalang, Bidik Sektor Pariwisata & Hotel
- Pria Tewas Seusai Check-in dengan Wanita di Hotel Pekanbaru