Meriahkan HUT ke-78 RI, PKN Gelar Lomba Kreasi Video TikTok Berhadiah Rp 100 Juta
jpnn.com, JAKARTA - Pimpinan Nasional Partai Kebangkitan Nusantara (Pimnas PKN) menggelar lomba kreasi video TikTok dengan total hadiah senilai Rp 100 juta.
Sekjen PKN Dr Sri Mulyono mengatakan lomba ini dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-78 RI tahun 2023.
“Tidak hanya untuk memeriahkan HUT RI saja, pergelaran lomba tersebut juga dalam rangka menyambut HUT ke-2 PKN yang jatuh pada tanggal 28 Oktober nanti,” kata Sri Mulyono pada Senin (7/8/2023).
Bagi PKN, menurut Sri Mulyono, kreativitas anak-anak muda adalah modal bangsa yang sangat penting untuk mengisi dan memberi makna kontekstual atas nikmat kemerdekaan.
"Keinsyafan kaum muda tentang makna kemerdekaan dan cara-cara memberi konteks dan pengertian baru haruslah terus ditumbuhkan,” ujarnya.
Mantan politikus Partai Demokrat ini mengatakan nasionalisme tidak boleh bermakna statis. Statis bisa menyebabkan kemerosotan dan bahkan kematian.
Dia mengatakan nasionalisme yang hidup adalah cinta negeri yang terjemahannya mengikuti keadaan dan tantangan baru.
Dengan mengambil tema “Kemerdekaan adalah Jembatan Emas Menuju Kebangkitan Nusantara”, lomba yang digelar mulai 7 Agustus 2023 dan berakhir pada 28 September 2023 ini diharapkan juga dapat membuka buah pikir anak-anak muda tentang ke-Indonesia-an di masa yang akan datang melalui media sosial.
Pimpinan Nasional Partai Kebangkitan Nusantara (Pimnas PKN) menggelar lomba kreasi video TikTok dengan total hadiah senilai Rp 100 juta.
- Trump Melunak, Meta Bergerilya Merayu Kreator TikTok Pindah ke Facebook dan Instagram
- Ada Sindikat Penjual Bayi Promosi di TikTok, Sahroni Minta Polri Tingkatkan Patroli Digital!
- 3 Pemenang TikTok Awards Ini Sukses Jadi Agen Perubahan
- Tiga Wanita Penjual Bayi Via TikTok Ditangkap, Tuh Tampangnya
- Perjalanan DJ Floryn, Dari Barista Hingga Penghargaan TikTok
- Donald Trump Kemungkinan Sedikit Melunak ke TikTok