Meriahnya Festival Kalimas Kota Pahlawan
“Kalau nggak gini, nggak rame, “ tutur salah satu peserta dari AAL.
Dalam festival malam itu, peserta dibagi atas beberapa kategori perahu. Ada kategori cano, perahu naga, dan juga perahu sampan. Prayoga Samudro, salah satu peserta parade dengan perahu cano menyatakan bahwa festival ini memiliki pesan yang bagus.
“Dengan festival ini masyarakat jadi tahu ada banyak jenis perahu, ada tradisional dan juga perahu moderen, “ kata Yoga, sapaan Prayoga Samudro dari SMAN 2 Surabaya ini.
Acara ini dibuka langsung oleh Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini serta oleh Direktur Sumber Daya Air Kementerian Pekerjaan Umum Mudjiadi.
Dalam sambutannya, Mudjiadi menyatakan bahwa pihaknya mengapresiasi kegiatan Festival Kalimas ini. Sebab, kegiatan ini mengubah mindset warga masyarakat serta melakukan restorasi sungai. (ima/opi/awa/jpnn)
JPNN.com SURABAYA - Pemerintah Kota Surabaya, Jawa Timur tak henti-hentinya menyajikan hiburan di peringatan Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) ke722
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Macet Total, Ternyata Ini Penyebabnya
- Alhamdulillah, Warga Cikaret Kini Miliki Trafo PLN, Aliran Listrik Makin Stabil
- Jembatan Sungai Rokan Miring, Kendaraan Berat Dilarang Melintas
- Masa Cuti Kampanye Berakhir, Aep Syaepuloh Kembali Jabat Bupati Karawang
- Disapu Banjir Bandang, 10 Rumah di Tapsel Sumut Hanyut
- Heboh Anggaran Belanja Gamis & Jilbab Senilai Rp 1 M Lebih di Kabupaten Banggai