Merinding, Teriakan Allahhu Akbar dan Hujan Mengiringi Salat Jumat
Jumat, 02 Desember 2016 – 12:08 WIB
jpnn.com - JAKARTA -- Aksi superdamai Bela Islam III bikin merinding. Tepat pukul 11.43, azan tanda masuknya waktu Salat Jumat berkumandang.
Ratusan ribu massa tumpah ruah di kawasan Monumen Nasional, Jakarta Pusat.
Bahkan, sampai memenuhi Jalan MH Thamrin baik yang arah ke Bundaran HI maupun Monas.
Teriakan Allahhu Akbar menggema. Hujan deras mengguyur ibu kota. Niat suci umat Islam untuk Salat Jumat berjemaah tidak surut.
Malah semakin ramai. Terpantau, dari Monas, Jalan Medan Merdeka Utara, Selatan, Barat dan Timur, dipadati ratusan ribu umat.
Bahkan, halaman gedung di pinggir Jalan Thamrin juga dijadikan shaf salat. Hujan semakin deras. Massa membentang sajadah dan koran semakin banyak. (boy/jpnn)
JAKARTA -- Aksi superdamai Bela Islam III bikin merinding. Tepat pukul 11.43, azan tanda masuknya waktu Salat Jumat berkumandang. Ratusan ribu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS