Mesin Parpol Bergerak, Para Elite Turun Langsung Mengawal Anies

jpnn.com, JAKARTA - Perwakilan partai politik anggota Koalisi Perubahan tak pernah absen mendampingi capres Anies Baswedan dalam safari politiknya ke berbagai daerah.
Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali, Ketua DPP NasDem Sugeng Suparwoto, Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu pernah mengawal Anies Baswedan.
Sedangkan dari PKB ada Wakil Ketua Jazilul Fawaid dan tentu saja Ketua Umum Muhaimin Iskandar alias Cak Imin yang tak lain adalah bacawapres pendamping Anies.
Direktur Eksekutif Indostrategic Ahmad Khoirul Umam menjelaskan bahwa para petinggi parpol itu menunjukkan soliditas mesin politik pendukung Anies.
"Selain perlu aktif menyapa pemilih, mesin parpol itu juga perlu menjelaskan dan menyosialisasikan urgensi dukungan mereka terhadap pasangan Anies-Gus Imin," tuturnya, Rabu (4/10).
Dia menilai, ketiga parpol tersebut perlu menjelaskan dan menyamakan persepsi dan pandangan di segmen pemilihnya, yaitu kalangan Nahdliyin dan pemilih PKS serta basis nasionalis Partai NasDem.
"Penjelasan itu akan menentukan ikhtiar sosialisasi itu berjalan efektif sekaligus mitigasi strategi pendekatan untuk memperkuat basis elektoral di Pilpres 2024," ujar dia. (jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Direktur Eksekutif Indostrategic Ahmad Khoirul Umam menjelaskan bahwa para petinggi parpol itu menunjukkan soliditas mesin politik pendukung Anies Baswedan
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : JPNN.com
- Gerakan Rakyat Bakal Jadi Parpol, Lalu Dukung Anies, Pengamat Ungkap Indikasinya
- Pram-Rano Buka Kemungkinan Lanjutkan Pembangunan ITF Sunter yang Digagas Anies
- Di Kongres ke VI Demokrat, AHY Kenang Ditinggal Koalisi Perubahan
- Tahun ke-12, Nara Kreatif Meluluskan 778 Siswa, Anies Baswedan Beri Pesan Khusus
- Setuju Ambang Batas Parlemen 4 Persen Dihapus, Eddy Soeparno: Bentuk Keadilan Demokrasi
- Sampit Bantul