Meski Ada Efisiensi Anggaran, Menhub Dudy Tetap Adakan Mudik Gratis Lebaran 2025

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memastikan akan tetap menggelar program mudik gratis pada momen libirur lebaran 2025 meskipu adanya kebijakan efisiensi anggaran.
Hal itu diungkapkan langsung oleh Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi di Jakarta pada Kamis (6/3).
“Kemenhub kembali menyelenggarakan program mudik gratis seperti pada tahun-tahun sebelumnya. Meskipun di tengah keterbatasan anggaran, program ini tetap kami jalankan," katanya.
Menhub Dudy menyampaikan langkah itu dilakukan guna menekan lonjakan masyarakat yang akan melakukan perjalanan mudik menggunakan kendaraan pribadi, serta mengurangi kepadatan di jalan raya.
"Program ini untuk menekan jumlah penggunaan kendaraan pribadi dan mengurangi kepadatan di jalan raya selama periode Lebaran, serta yang paling penting demi alasan keselamatan para pemudik,” ujar Menhub.
Menurut Dudy, berpergian jarak jauh menggunakan kendaraan pribadi, khususnya sepeda motor, mempunyai potensi risiko kecelakaan yang cukup tinggi.
Oleh oarena itu, dia mengajak masyarakat untuk memanfaatkan Program Mudik Gratis yang diselenggarakan Kemenhub atau pihak-pihak lain, baik kementerian/lembaga, BUMN, atau perusahaan swasta guna menghindari hal-hal yang tak diinginkan selama dalam perjalanan.
“Kami tidak bosan-bosan mengimbau masyarakat agar seyogyanya tidak melakukan perjalanan jarak jauh menggunakan sepeda motor, mengingat potensi bahaya kecelakaan yang cukup tinggi," katanya.
Kemenhub memastikan akan tetap menggelar program mudik gratis pada momen libirur lebaran 2025 meskipun adanya kebijakan efisiensi anggaran.
- Indonesia Re Terus Bukukan Pertumbuhan Premi dan Laba
- Cerita Ibu Srikandi TASPEN untuk Anak Indonesia Rayakan HUT ke-62
- 1.440 UMKM di Sultra Terima KUR Rp182,4 M dari Bank Mandiri
- Di Webinar NARBO, Perum Jasa Tirta II Tegaskan Peran Strategis di Tingkat Asia
- TASPEN Rayakan 62 Tahun Penuh Kepedulian, Beri Bantuan Kursi Roda ke Peserta Pensiun
- Perjalanan Gemilang 62 Tahun TASPEN: Ini Sederet Inovasi dan Transformasi Layanan