Meski Bawa Barca Menang Kontra Real Sociedad, Ronald Koeman Masih Rindu Sosok Messi

jpnn.com, BARCELONA - Barcelona dibawah kendali Ronald Koeman menunjukkan start positif di La Liga dengan mengalahkan Real Sociedad 4-2 di Camp Nou, Senin (16/8) dini hari WIB.
Ini menandai laga resmi pertama Koeman tanpa kehadiran megabintang, Lionel Messi, yang telah hijrah ke Paris Saint-Germain.
Pria asal Belanda itu mengaku optimistis menjalani musim 2021/22 tanpa sosok Messi, tapi ia juga tak memungkiri bahwa dirinya lebih suka saat Barca tampil bersama peraih enam gelar Ballon d'Or itu.
“Saya pikir permainan kami bisa lebih kolektif daripada sebelumnya, tetapi saya lebih suka memiliki Messi di tim saya," ujarnya selepas laga melawan Sociedad.
Laga melawan La Real -julukan Real Sociedad- menjadi era baru Barcelona tanpa sosok Messi, dan klub Katalan tersebut mampu memperlihatkan respons baik dengan mengalahkan lawannya itu.
Ketika ditanya siapa pemain yang membuatnya terkesan di laga tadi, mantan pelatih Everton ini menunjuk dua nama, yakni Memphis Depay dan Martin Braithwaite tanpa mengecilkan peran pemain yang lain.
“Dia (Depay,red) memainkan peran yang bagus dengan assist yang ia berikan. Dia selalu memberikan sesuatu untuk tim ini,"
"Braithwaite adalah contoh seorang pemain profesional. Dia selalu bekerja untuk tim dan telah meningkatkan permainannya. Dia memiliki kecepatan yang sulit dihentikan. Saya senang memiliki pemain seperti dia," tambahnya.
Respons positif diperlihatkan Barcelona di laga resmi pertamanya tanpa sosok Lionel Messi dengan mengalahkan Real Sociedad di pekan pertama La Liga.
- Liga Champions: Arsenal dan PSG Tembus Semifinal, Mitos di Munich Berlanjut?
- Barcelona Melaju ke Semifinal Liga Champions, Begini Komentar Hansi Flick
- Liga Champions: Enrique Bilang Aston Villa Vs PSG Tak Terlupakan
- Liga Champions: Penantian Barcelona Selama 6 Tahun Berakhir
- Perempat Final Liga Champions: Barcelona dan PSG Jadi Korban, tetapi Selamat
- Liga Champions: Kemenangan Sia-Sia Borussia Dortmund dan Aston Villa