Meski Cedera, Kayame Siap Diturunkan Lawan Arema

jpnn.com - JAYAPURA - Persipura diterpa kabar tak sedap. Pemain lincah mereka, Ricky Kayame mengalami cedera engkel pada pergelangan kaki kanannya.
Ricky yang sukses mencetak dua gol ke gawang PS TNI lalu, terpaksa ditarik keluar oleh pelatih Jafri Sastra pada babak kedua. Ricky tidak bisa melanjutkan pertandingan karena mengalami rasa nyeri pada pergelangan kaki kanannya.
Kepada Cenderawasih Pos, Ricky mengaku, kalau kondisi secara fisiknya memang tidak ada masalah dan sehat-sehat saja. Hanya saja sedikit mengalami rasa nyeri pada pergelangan kaki kanannya.
“Saya belum tahu apakah saya bisa main atau tidak melawan Arema Cronus nanti. Cederanya memang tidak terlalu parah dan butuh waktu dua atau tiga hari ke depan untuk pemulihan,” tutur Ricky.
Ricky menegaskan, akan siap memberikan yang terbaik jika nanti pelatih Jafri Sastra kembali mempercayakan dirinya untuk tampil bermain kembali melawan Arema Cronus.
“Tugas saya ada dalam tim adalah bagaimana membantu Persipura untuk bisa memang dalam setiap pertandingan. Siapapun yang dipercayakan oleh pelatih untuk tampil main, maka dia yang terbaik dan semua pemain pasti mendukungnya,” ujar Ricky.
Sementara itu, dua gol yang dilesakkanya ketika melawan PS TNI lalu, menurut Ricky adalah berkat kerja sama tim, sehingga membuat dirinya bisa mencetak gol dan membantu Persipura menang atas PS TNI.
“Dua gol ini untuk kaka Yustinus Pae yang dua hari lalu merayakan hari ulang tahunnya. Kami semua bersyukur kepada Tuhan atas kemenangan ini. Kami juga minta dukungan dan doa masyarakat Papua agar Persipura bisa kembali menang atas Arema Cronus yang akan bertanding di Malang pada tanggal 26 nanti,” tutup Ricky Kayame. (ans/tri)
JAYAPURA - Persipura diterpa kabar tak sedap. Pemain lincah mereka, Ricky Kayame mengalami cedera engkel pada pergelangan kaki kanannya. Ricky
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025
- Sudirman Cup 2025: Ini Target dari Menpora Dito Ariotedjo
- Menpora Dito Punya Harapan Besar Terhadap Kepengurusan Baru BWF