Messi Hujat Perlakuan Hodgson

Messi Hujat Perlakuan Hodgson
Messi Hujat Perlakuan Hodgson
"Javier jelas punya hati nurani, tapi saya meragukan kalau pelatih dari Liverpool memilikinya. Kami selalu saling kontak sejak dia melalui musim yang mengerikan bersama Liverpool musim lalu," bilang Messi, seperti dilansir Tribalfootball.

Menurut Messi, alasan utama Mascherano tidak betah di Liverpool bukan lantaran seretnya prestasi, atau kepergian Rafael Benitez dari kursi manajer Liverpool. Melainkan karena alasan keluarga. Istri dan anaknya tak betah di Inggris.

"Keluarganya tidak bahagia di Inggris. Mereka sulit menyesuaikan diri dengan kultur di sana. Tidak memiliki teman, dan dia katakan kepada saya bahwa setiap pulang ke rumah, selalu menemukan istrinya menangis," tutur Messi.

"Mascherano adalah sosok yang menempatkan keluarganya di urutan pertama. Istri dan dua putrinya lebih diutamakan ketimbang sepak bola," kata Messi pula. "Hodgson tahu betul tentang situasi yang dialami Javier," lanjutnya.

BARCELONA - Meski sekarang Javier Mascherano telah bergabung dengan Barcelona, tapi striker Barca asal Argentina, Lionel Messi, masih geregetan dengan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News