Messi Sembunyi, Media Kecewa
Senin, 19 Desember 2011 – 07:07 WIB

Messi Sembunyi, Media Kecewa
TAK bisa dimungkiri, Lionel Messi adalah bintang utama dalam Piala Dunia Antarklub 2011. Penyerang Barcelona itu adalah sosok yang paling dicari. Tidak hanya oleh fans, tapi juga awak media.
Sayang, para pemburu Messi itu harus gigit jari. Barca tidak pernah memunculkan Messi dalam sesi konferensi pers selama di Jepang.
Baca Juga:
Barca memang tetap menghadirkan pemain-pemain utamanya seperti Cesc Fabregas, Pedro Rodriguez, Carles Puyol, Andres Iniesta, dan Dani Alves. Pun pelatih Josep Guardiola. Tapi, tetap saja yang ditunggu adalah Messi. "Media dan publik menunggu pernyataan dari Leo (sapaan akrab Messi, Red)," tulis Marca, koran olahraga Spanyol.
Kekecewaan media itu memuncak ketika Messi juga tidak nongol seusai final. Padahal, si Kutu -julukan Messi- tampil sebagai pemain terbaik turnamen. Tidak heran apabila beberapa media menyebut Messi sebagai pemain yang mulai arogan.
TAK bisa dimungkiri, Lionel Messi adalah bintang utama dalam Piala Dunia Antarklub 2011. Penyerang Barcelona itu adalah sosok yang paling dicari.
BERITA TERKAIT
- Scooter Prix 2025 Segera Digelar, Total Hadiah Mencapai Lebih Dari Rp 1 Miliar
- Paul Munster Menuju Bhayangkara Presisi Lampung FC?
- Darah Mewarnai Kemenangan LA Lakers di Gim 2 Babak Pertama NBA Playoffs
- Bhayangkara FC Langsung Mencanangkan Target Tinggi di Liga 1 Musim Depan
- MotoGP 2025: Marquez Mentereng dengan Ducati, Bagnaia Merasa Tertekan?
- 5 Laga Terakhir Liga 1, Pelatih Persib Bojan Hodak Menaruh Harapan kepada Sosok Ini