Messi Tunggu Aksi Neymar
Rabu, 03 Juli 2013 – 06:56 WIB
BARCELONA - Performa Neymar memang sudah terbukti turut mengantarkan Brasil menjuarai Piala Konfederasi 2013 lalu. Namun, itu bukan menjadi jaminan utama pemain penyabet Golden Ball itu bisa melanjutkan prestasi terbaiknya setibanya dia di Barcelona nanti. Terlalu cepat untuk mengharapkan hasil yang besar dari tahun pertama Neymar. Apalagi Primera Division adalah kompetisi pertama yang diikuti Neymar setelah menjalani empat musim di liga sepakbola Brasil. Secara gaya sepakbola, Neymar pasti butuh waktu untuk adaptasi.
Pasalnya, sejak diboyong ke Camp Nou dua bulan yang lalu, pemain berusia 21 tahun itu sudah dibebani ekspektasi besar bersama El Barca. Sama besar dengan harapan publik Brasil saat Piala Konfederasi lalu. Tidak heran, bintang Barca, Lionel Messi pun berharap pada permainan Neymar.
Baca Juga:
"Semoga di Barcelona dia bisa memberi kontribusi besar. Sama seperti yang pernah dia tunjukkan di Brasil dan Santos (klub lama Neymar, Red)," ujar Messi seperti yang dikutip dari Marca. Di Barcelona nanti, kedua pemain ini bakal berkolaborasi dalam hal membantu serangan.
Baca Juga:
BARCELONA - Performa Neymar memang sudah terbukti turut mengantarkan Brasil menjuarai Piala Konfederasi 2013 lalu. Namun, itu bukan menjadi jaminan
BERITA TERKAIT
- Piala AFF 2024: Mimpi Timnas Indonesia Menghapus Kutukan Runner Up
- Future Champions, Tantangan Seru untuk Calon Juara Bulu tangkis
- Dihantam Cedera Hamstring, Vinicius Jr Absen Bela Madrid Melawan Liverpool
- Popsivo Polwan Datangkan Bintang Asal Turki Demi Proliga 2025
- Mantan Pelatih Thailand Ingin Vietnam Menjadi Juara Piala AFF 2024
- Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya