Messi Ungkap Alasan Tak Mau Bertukar Jersei dengan Pemain Reims
Namun, Gravillon sedikit sedih karena upayanya bertukar jersei dengan Messi harus pupus.
Pemain asal Argentina itu menolak mentah-mentah permintaan Gravillon tersebut.
"Usai laga saya pergi menemuinya untuk mendapatkan jersei untuk adik saya. Sayang, dia tidak memberikannya kepada saya. Mungkin lain kali saya beruntung," ungkap Gravillon.
Messi sendiri kemudian memberikan klarifikasi terkait hal itu.
Dilansir Mirror, juara Copa America 2021 tersebut memang memiliki aturan tersendiri mengenai tradisi tukar jersei.
La Pulga -julukan Messi- hanya mau bertukar kostum dengan pemain yang berasal dari Argentina.
Selebihnya, Messi tidak akan mau melakukan hal tersebut kecuali dengan pemain-pemain top yang diidolakannya seperti mantan gelandang Real Madrid, Zinedine Zidane. (insidesport/mcr16/jpnn)
Megabintang asal Argentina, Lionel Messi, mengungkapkan alasannya menolak bertukar jersei dengan beberapa pemain Reims.
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal
- Lionel Messi Hattrick, Argentina Cukur Bolivia
- Hasil Liga Champions: Tak Banyak Kejutan
- Daftar Nominasi Ballon d'Or 2024, tidak Ada Nama Messi dan Cristiano Ronaldo
- Mimpi Neymar Comeback ke Barcelona Bertepuk Sebelah Tangan
- Pria Ini Kehilangan Pekerjaan Seusai Menyuruh Lionel Messi Minta Maaf
- Cedera Engkel, Messi Absen 2 Laga Awal Inter Miami