Meta Luncurkan Produk Baru untuk Pelaku Bisnis, Intip nih Kelebihannya
![Meta Luncurkan Produk Baru untuk Pelaku Bisnis, Intip nih Kelebihannya](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/normal/2023/05/04/meta-meluncurkan-bertemudimeta-sebuah-kampanye-yang-akan-men-pvwi.jpg)
Selain itu, sepanjang #BulanKebaikan tahun ini, ada lebih dari 1,4 juta orang menonton Live Broadcast di Instagram, dan lebih dari 25,000 di Facebook.
Di luar Ramadan, orang-orang juga terus bertemu dengan pelaku bisnis di atas Facebook, Instagram, dan WhatsApp untuk menemukan barang dan jasa yang mereka butuhkan.
Data dari Meta menunjukkan, lebih dari 65 persen orang-orang yang aktif di Facebook terhubung dengan setidaknya 1 pelaku bisnis.
"Secara global, 240 juta orang di seluruh dunia yang aktif di Facebook juga terhubung dengan pelaku bisnis di Indonesia," ucap Pieter.
Lebih lanjut, baru-baru ini Facebook meluncurkan studi bertajuk Culture Rising, yang mengungkapkan tren perbincangan yang terjadi di Facebook.
Studi ini menemukan bahwa orang-orang di Indonesia sering berdiskusi mengenai topik UKM dan e-commerce yang mana jumlahnya masing-masing meningkat hingga 857 persen dan 121 persen sepanjang 2022.
“Kami bersemangat untuk melihat bagaimana inisiatif yang kami lakukan dapat memberikan dampak bagi pelaku bisnis dan komunitas, terutama dalam menjalin pertemuan dan koneksi yang positif, yang mendukung mereka tumbuh dan sukses,” pungas Pieter.
Seluruh rangkaian program dan inisiatif #BertemudiMeta dapat dilihat di Halaman Facebook Meta Indonesia serta Facebook dan Instagram kreator dan komunitas.
Meta meluncurkan #BertemudiMeta, sebuah kampanye yang akan menyuguhkan beragam program dan inisiatif untuk membantu pelaku bisnis bertumbuh di ranah digital
- Roemah Koffie Bidik Mitra Bisnis Internasional di Athena
- Pertamina Dinobatkan sebagai Perusahaan Terbaik di Indonesia Versi Majalah TIME
- Kanwil Bea Cukai Banten Layani Kargo Perdana ke Pusat Logistik Berikat di Cilegon
- CRSC Dukung Industri Ritel & Pusat Perbelanjaan Adaptif dan Kompetitif
- MIF 2025: Strategi Investasi dan Inovasi untuk Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan
- Bank Mandiri Rayakan Penutupan Imlek 2025 Bersama Nasabah HNWI