Meutya Hafid Segera Huni Senayan
Minggu, 27 Juni 2010 – 10:02 WIB

Meutya Hafid Segera Huni Senayan
JAKARTA -- Masa sidang tahap keempat DPR yang dimulai pertengahan Juli 2010 bakal menjadi kiprah awal kader Golkar Meutya Viada Hafid sebagai wakil rakyat. Momen itu sudah berbulan-bulan ditunggu Meutya yang akan dilantik sebagai legislator menggantikan almarhum Burhanudin Napitupulu. "Untuk proses PAW (pergantian antarwaktu), Alhamdulillah," kata mantan presenter TV itu saat dihubungi kemarin (26/6). Komunikasi Meutya terkait proses PAW itu juga dilakukan dengan pengurus teras DPP Partai Golkar. "Ketua umum juga menyatakan tidak ada masalah. Terakhir komunikasi dengan Bang Idrus (Sekjen Partai Golkar Idrus Marham) sekitar dua hari lalu dan semua baik-baik saja," ungkapnya.
Menurut dia, DPP Partai Golkar sudah menghubungi dirinya untuk menggantikan Burnap (Burhanudin Napitupulu) yang meninggal pada 21 Maret 2010. Kini tinggal proses di DPR yang secara formal mengesahkan posisi Meutya. "Kabarnya setelah reses (dilantik)," ujar caleg dari Sumatera Utara itu.
Baca Juga:
Penetapan tersebut, bagi Meutya, sekaligus mengklarifikasi posisinya yang juga pengurus Nasional Demokrat (Nasdem). Saat ini, Golkar sedang meminta agar kadernya meninggalkan ormas bentukan Surya Paloh tersebut. Sementara itu, Meutya di Nasdem menjabat ketua bidang perempuan, pemuda dan mahasiswa. Menurut dia, tidak ada masalah antara Nasdem dan Golkar.
Baca Juga:
JAKARTA -- Masa sidang tahap keempat DPR yang dimulai pertengahan Juli 2010 bakal menjadi kiprah awal kader Golkar Meutya Viada Hafid sebagai wakil
BERITA TERKAIT
- Anis Matta: Partai Gelora Akan Menjelma Jadi Rumah Bagi Seluruh Rakyat Indonesia
- Kader PDIP Wali Kota Semarang Akhirnya Berangkat Retret di Akmil Magelang
- Mardiono Lakukan Doa Bersama Untuk Melepas Jemaah Umrah di Kantor DPP PPP
- Irwan Fecho: Kami Meminta Mas AHY Melanjutkan Kepemimpinan di Partai Demokrat
- Soal Band Sukatani, Rampai Nusantara Menilai Kapolri Sangat Terbuka dengan Kritik
- Kawal Amanat Warga Jakarta, KPU Bakal Rilis Buku Janji Kampanye Pramono-Rano