Michelle Obama tak Bisa Tampil Glamour di Hari Pelantikan Suami
Kamis, 25 Desember 2008 – 02:17 WIB
MESKI punya segalanya untuk mempercantik diri, Michelle Obama tak bisa tampil glamor. Istri presiden terpilih Barack Obama itu dituntut berdandan sepantasnya mengingat masa ekonomi sulit Amerika Serikat saat ini.
Desain busana yang membalut tubuh Michelle Obama diprediksi bakal memikat hati kaum hawa Negeri Paman Sama. Meski demikian, pengamat mode yakin Fakultas Hukum Harvard University mampu mengatur anggaran fesyennya agar tak terkesan anomali.
’’Michelle Obama tak bisa terlampau meninggi; dia harus selalu menjadi perempuan (sadar) resesi,’’ kata ahli penata gaya, Mary Alice Stephenson kepada CNN. Pilihan busana yang dia tunjukkan ketika mendampingi kegiatan kampanye Obama beberapa bulan lalu menunjukkan citra itu. ’’Dia memilikinya,’’ sambung Stephenson.
’’Apa yang dia kenakan tahun lalu benar-benar menggemparkan komunitas fesyen. Para perancang juga tergantung padanya. Pilihan-pilihannya akan menyalakan lagi kemerosotan perdagangan akibat resesi ini,’’ tambah Sthepenson.
MESKI punya segalanya untuk mempercantik diri, Michelle Obama tak bisa tampil glamor. Istri presiden terpilih Barack Obama itu dituntut berdandan
BERITA TERKAIT
- Amerika Parkir Rudal Typhon di Filipina, Bikin China Ketar-ketir
- Kang TB Sodorkan 4 Catatan Kritis soal Joint Statement Maritime RI-Tiongkok
- Temui Para Taipan Tiongkok, Prabowo Amankan Investasi Rp 156 Triliun
- Ditunjuk Jadi Wakil Ketua Delegasi, Raja Juli Mendampingi Hashim ke Forum COP29
- Prabowo Ingin Berguru dari China Cara Mengatasi Kemiskinan
- Inilah Misi Prabowo ke China, Ada soal Pemberantasan Kemiskinan