Michu Pencundangi Si Biru di Babak Pertama
Kamis, 10 Januari 2013 – 03:52 WIB

Michu Pencundangi Si Biru di Babak Pertama
CHELSEA harus berusaha keras mengamankan tiket ke final piala Capital One. Saat menjamu tim kuda hitam SWansea, The Blues, julukan Chelsea justru ketinggalan 0-1 di babak pertama.
Lagi-lagi pemain andalan Swansea, Michu menjadi momok tim lawan. Pemain asal Spanyol itu berhasil menceploskan bola ke gawang Chlesea yang dijaga Turnbull di menit 39.
Baca Juga:
Gol cantik tersebut berawal dari kesalahan bek Ivanovic. Dia tidak bisa mengontrol bola pelan yang disodorkan kiper Turnbull. Ahasil, pemain Chelsea De Guzman berhasil merebut bola tersebut dan memberikan umpan tipis ke Michu yang berada di sebelah kiri gawang Chlesea.
Melihat bola berhasil dikuasai Michu beberapa bek lawan sedikit panik. Ivanovic dan Cahill pun berusaha merebut dan menghalau. Namun Michu cerdik. Dia tak terlalu berlama membawa bola dan memilih melepas tembakan ke sudut sempit. Ternyata usahanya berbuah hasil. Kini Chelsea pun harus berusaha mengejar ketertinggalannya. (mas/jpnn)
CHELSEA harus berusaha keras mengamankan tiket ke final piala Capital One. Saat menjamu tim kuda hitam SWansea, The Blues, julukan Chelsea justru
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Persib vs Persik: Bojan dan Tyronne del Pino Sama-sama pakai Kata Sulit
- Hasil Liga Champions: Arsenal Masuk Buku Sejarah, Madrid dan Atletico Sengit
- Klasemen Liga 1: Arema FC Kena Dobel KO, Malut United Sukses Naik Peringkat
- Malut United Tuntaskan Dendam, Kalahkan Arema FC
- Setelah Bungkam Bali United, Pelita Jaya Hadapi Jadwal Padat
- Para Pemain Persib Lapar Menjelang Bertemu Persik Kediri